Sumbawa Barat – Koordinator Wilayah Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia Kabupaten Sumbawa Barat (KSB) membuka partisipasi kegiatan menyambut Kongres VI IJTI yang akan digelar pada 29-30 Oktober mendatang di Lombok Barat Nusa Tenggara Barat. Puluhan paket kebutuhan pokok didistribusikan kepada para pedagang kaki lima serta dua Ponpes yang berada di Desa Seloto, bekerjasama dengan salah satu perusahaan ritel modern dan media online ArkiFM, pada Jumat (1/10).

Korwil IJTI KSB Irwansyah dikonfirmasi pada sela kegiatan bhakti sosial, mengharapkan agar bantuan paket sembako dapat meringankan beban masyarakat dalam kondisi Pandemi Covid-19 saat ini. Iapun mempertegas bahwa bhakti sosial yang dilakukan dirinya bersama forum kewartawanan di daerahnya itu, merupakan bagian dari rangkaian kegiatan Kongres IJTI yang sebentar lagi dilaksanakan.

“Tidak hanya berbagi paket sembako kepada masyarakat dan pedangan kaki lima yang ada di Taliwang, dalam kegiatan tersebut juga dilakukan pembagian beras kepada dua pondok pesantren yakni Al-Manar dan Al-Muhajirin Desa Seloto,” katanya.

Jurnalis tvOne ini melanjutkan, kegiatan berbagi IJTI tidak hanya dilakukan saat ini saja, akan tetapi secara rutin dilakukan untuk membantu masyarakat akibat dampak pandemi.

Di konfirmasi terpisah, Ketua Pengurus Daerah IJTI NTB, Hj. Siti Faridha Andi Patiroi mengapresiasi kegiataan bhakti sosial tersebut sebagai bagian dari peran organisasi merangkul masyarakat. Ia mengatakan, menuju penyelenggaraan kongres nanti akan banyak juga kegiatan – kegiatan sosial, yang diharapkan dapat menumbuhkan perekonomian masyarakat dan juga daerah.

“Kongres dipastikan akan dibuka Presiden RI Joko Widodo, nanti kegiatan akan diikuti oleh seluruh Pengda IJTI se-Indonesia baik secara langsung dan virtual dengan agenda utama pemilihan Ketua Umum IJTI. Dengan hadirnya banyak delegasi daerah se nusantara, kita mencoba bangkitkan perekonomian daerah,” katanya.

Koordinator PT. Alfaria Trijaya (Alfamart) area KSB, Lalu Zuly Wardana juga menyampaikan komitmennya untuk siap mendukung IJTI dalam kegiatan yang bersifat sosial bagi masyarakat. “Keberadaan Alfamart sebagai salah satu ritel modern yang hadir di tengah-tengah masyarakat Sumbawa Barat diharapkan dapat berkontribusi dan memberi manfaat kepada masyarakat sekitar,” ungkapnya.

aNd